--> Skip to main content

Memahami keyword echo pada pemrograman PHP

Dalam tutorial dasar-dasar pemrograman PHP kali ini kita akan mengdiskusikan tentang sebuah keyword yang sering kita jumpai, yaitu echo.

Instruksi Echo dapat mengeluarkan atau mencetak satu string atau lebih. Secara umum, dengan menggunakan echo kita dapat menampilkan sesuatu yang dapat ditampilkan ke browser, seperti string, angka, nilai-nilai variabel, hasil ekspresi, kode html, nilai dari array dll.

Perhatikan contoh-contoh dibawah dengan memanfaatkan keyword atau instruksi echo.

Mencetak String atau Text

<?php
// menampilkan string of text
echo "Selamat Datang di Pusat Ilmu";
?>
Outputnya:
Selamat Datang di Pusat Ilmu


Mencetak Nilai Variabel

<?php
// Mendefinisikan varaibel
$judul = "Pusat Ilmu";
$no = 123456789;

// Menampilkan variable
echo $judul;
echo "<br>";
echo $no;
Outputnya:
Pusat Ilmu
123456789


Mencetak Isi dari Array

<?php
$colors = array("Red", "Green", "Blue");
 
echo $colors[0]."<br>";
echo $colors[1]."<br>";
echo $colors[2]."<br>";
?>
Outputnya :
Red
Green
Blue


Mencetak Kode HTML

<?php

echo "<h1 style='color:blue'>Selamat Datang di Pusat Ilmu</h1>";
echo "<p>Tutorial Web :</p>";
echo "
<ol>
  <li>Belajar PHP</li>
  <li>Belajar CSS</li>
  <li>Belajar JQuery</li>
</ol>";

?>
Outputnya :
.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar